Selamat Datang di penadiksi.com | *Mohon maaf jika terjadi plagiat/copy karya kalian oleh penulis di web ini, segera laporkan ke penadiksishop@gmail.com karena kami bergerak dalam pengembangan penulis, baik untuk pemula atau profesional dan keterbatasan kami dalam penelusuran terkait karya, kami ucapkan Mohon Maaf🙏*

[Puisi] Penjaga Hati - Mamiek

Sumber gambar : https://pixabay.com/photos/valentine-candy-hearts-conversation-626446/

PENJAGA HATI 

Karya Mamiek


Hanya dia yang memahami,

Perjalanan kisah sejuta cerita,

Membanting tulang bersimpul halal,

Bagai meniti sehelai rambut terbelah.


Petang kelam kabar menghunjam,

Tiada ujung mengurai kekusutan,

Setumpul pena kehabisan tinta,

Tak mampu menggores diary depresi.


Hanya dia yang bisa menjaga hati,

Menyanjung setinggi gunung Semeru,

Bertutur halus menyentuh kalbu,

Acapkali kala mengingatkan alpa.


Andai saja kubisa jua,

Ingin kuputar kembali waktu,

Mengabulkan yang dia pinta,

Walau menyeberang tujuh samudra.


Cepu, 31 Juli 2024.

Penadiksi Ads.|Promo Terbatas! Join di Telegram : @penadiksi19 untuk info promo dan lainnya.
Diberdayakan oleh Blogger.