Bukan Untukku
Kau tahu, sedari awal aku berharap,
Memandang matamu dalam hati yang mengagumi,
Mulai sekarang, aku melihat apa yang tersembunyi,
Cinta itu ada, tapi bukan untukku.
Kau tak bisa menutupi, tak bisa berpura-pura,
Sejak kau mengenal cinta, hanya satu yang kau pilih,
Dia, yang meluluhkan hatimu, yang kau cintai sepenuh jiwa dan raga,
Dan aku tahu, apa arti semua ini.
Tak perlu kau ucapkan, tak perlu kau jelaskan,
Cinta itu tak pernah ditunjukkan untukku,
Aku hanya seorang saksi, dalam kisah kalian,
Bagaimana aku bisa berdiri di antara cinta yang begitu tulus dan kuat?
Jujurlah pada dirimu, dalam cermin hatimu,
Kau berkorban, demi aku, namun tetap cinta itu bukan untukku,
Aku tak kan bisa menggantikan Dia,
Cintamu bukan untukku.
Mutawarudin.
mutawarudin@gmail.com.